Pengaruh Pelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Kemampuan Berinteraksi Sosial Siswa MA Muhammadiyah

Pengaruh Pelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Kemampuan Berinteraksi Sosial Siswa MA Muhammadiyah

Authors

  • Nurisan Dolloh Pattani Community College, Thailand

DOI:

https://doi.org/10.62750/staika.v5i1.52

Keywords:

Pengaruh, Aqidah Akhlaq, Interaksi Sosial

Abstract

Manusia sebagai makhluk sosial selalu melakukan interaksi sosial untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Interaksi sosial merupakan syarat mutlak individu untuk bertahan hidup. Kemampuan berinteraksi sosial individu berbeda-beda antara yang satu dengan yang lain. Interaksi sosial melibatkan diri dan lingkungan sekitarnya. Cara interaksi sosial yang dilakukan remaja berbeda-beda antara remaja yang satu dengan remaja yang lain. Hal tersebut biasanya berkenaan dengan pola pikir dan kapasitas remaja tersebut dalam memandang dirinya sehingga ia merasa bahwa dirinya mampu melakukan sesuatu dibidang atau disisi yang lain atau dibagian dimana ia mampu melakukannya, sehingga kita dapat melihat bahwa ada remaja yang melakukan interaksi sosial dengan kasar (arogan) dan ada remaja yang berinteraksi sosial dengan luwes (interaksi sosial dengan baik maka ia akan mudah diterima oleh lingkungannya tetapi jika ia melakukan interaksi sosial dengan jelek maka ia akan sulit diterima oleh lingkungannya). Oleh sebab itu pendidikan pelajaran aqidah akhlak bertujuan untuk menumbuhkan pola tingkah laku atau berinteraksi sosial siswa yang bulat melalui latihan kejiwaan, kecerdasan, penalaran, perasaan dan indera. Dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Adapun metode pengumpulan data menggunakan metode penyebaran angket kepada 31 siswa. Adapun hasil data-data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan rumus Korelasi Product Moment. Dari hasil penelitian terdapat hasil analisis statistik variabel bebas (Pelajaran Aqidah Akhlak) yang berpengaruh sedang terhadap variabel terikat (Kemampuan berinteraksi sosial siswa). Dalam artian jika pelajaran aqidah akhlak di MA Muhammadiyah 05 baik, maka kemampuan berinteraksi sosial siswa akan baik juga. Hal ini diperoleh dengan dengan perhitungan  yang menggunakan “Korelasi Product Moment” Besarnya hasil dari “r” kerja adalah 0,510 yang letaknya antara 0,40 sampai 0,599, maka dapat diambil kesimpulan bahwa pengaruh pelajaran aqidah akhlak terhadap kemampuan berinteraksi sosial siswa kelas XI MA Muhammadiyah 05 Paciran Lamongan adalah sedang.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Al-Atsari, Abdullah bin ‘Abdil Hamid. 2005. Panduan Aqidah Lengkap. Bogor: Pustaka Ibnu Katsir

Al-Abrasyi, Mohd. Athiyah. 1984. Dasar-Dasar Pokok Pendidikan Islam. Jakarta: Bulan Bintang

Arikunto, Suharsimi. 1998. Prosedur Penelitian (Suatu Pendekatan Praktek). Jakarta: Edisi Revisi IV, Rineka Cipta

________________. 2002. Prosedur Penelitian (Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Edisi Revisi V, Rineka Cipta

Bungin, Burhan. 2001. Metodologi penelitian sosial (Format-Format Kuantitatif dan Kualitatif). Surabaya: Airlangga University Press

Daradjat, Zakiah. 1996. Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Bumi Aksara

Depag. 2003. Kurikulum dan hasil belajar Aqidah Akhlak Madrasah Tsanawiyah. Jakarta: Departemen Agama

Jalaluddin. 1996. Psikologi Agama. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada

Jalaluddin. 2005. Psikologi Agama edisi revisi 2005. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Rifai, Moh. 1994. Aqidah akhlaq (Untuk Madrasah Tsanawiyah Kurikulum 1994 Jilid 1 Kelas 1). Semarang : CV. Wicaksana

Sukandarrumidi. 2002. Metodologi penelitian (Petunjuk Praktis Untuk Penelitian Pemula). Yogyakarta: Gadjah Mada University Press

Syaltout, Syaikh Mahmoud. 1967. Islam sebagai Aqidah dan Syari’ah (1). Jakarta: Bulan Bintang

Syihab, A. 1998. Aqidah ahlus sunnah. Jakarta: Bumi Aksara

Tadjab, Muhaimin, Mujib, Abd. 1994. Dimensi-Dimensi Studi Islam. Surabaya: Karya Abditama

Umary, Barmawie. 1991. Materi Akhlak. Solo : CV. Ramadhani

Yuswiyanto. 2002. Metodologi Penelitian. Malang: Fakultas Tarbiyah UIN Malang

Zaini, Syahminan. 1983. Kuliah Aqidah Islam. Surabaya: Al Ikhlas

Downloads

Published

10-02-2022

How to Cite

Dolloh, N. . (2022). Pengaruh Pelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Kemampuan Berinteraksi Sosial Siswa MA Muhammadiyah : Pengaruh Pelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Kemampuan Berinteraksi Sosial Siswa MA Muhammadiyah . Jurnal Staika: Jurnal Penelitian Dan Pendidikan, 5(1), 53–66. https://doi.org/10.62750/staika.v5i1.52

Issue

Section

Article